Salut, 10 Idol Kpop ini Sukses Menjalani Bisnis | Beauty Moms

Cover Image for Salut, 10 Idol Kpop ini Sukses Menjalani Bisnis | Beauty Moms
NA
Naraya Ayudia

Salut, 10 Idol Kpop ini Sukses Menjalani Bisnis

Tidak hanya bekerja di dunia Entertainment, Idol Korea Selatan juga banyak yang menggeluti dunia bisnis. Beberapa idol Kpop memiliki bisnis sangat beragam. Kebanyakan sesuai minat dan bakat yang mereka miliki. Mungkin para idol ini sadar di dunia entertainment ada masanya. Seiring waktu tidak akan selalu mendapatkan pekerjaan dari dunia hiburan. Belum harus bersaing dengan Idol baru yang muncul dan lebih fresh. Inilah beberapa Idol yang sukses mendirikan bisnis sendiri :

1. Park Jin Young, Idol Kpop yang Sukses Bisnis Agensi

Park Jin-Yong mengawali karir sebagai seorang penyanyi, Ia lebih dikenal sebagai J.Y.Park. Pada tahun 1997 J.Y.Park mendirikan Agensi JYP Entertainment.

JYP Entertainment mencetak artis-artis ternama seperti Rain, Wonder Girls, GOT7, Stray Kids, TWICE, dan masih banyak lagi artis yang lainnya. Saat ini JYP Entertainment menjadi agensi yang harga sahamnya tinggi di Korea Selatan, karena cukup banyak investor yang tertarik pada agensi ini.

Park Jin Young, Idol Kpop yang Sukses Bisnis Agensi

Walaupun Park Jin Young sudah menjadi CEO JYP Entertainment, namun semangat bermusiknya masih cukup tinggi. Park Jin Young masih sempat mengeluarkan album musik, dan juga masih sering tampil di acara-acara musik.

2. Jessica Jung

Jessica Jung memulai karirnya sebagai seorang idol. Dia adalah mantan anggota dari Girls Generation/ SNSD. Sampai saat ini pun alasan Jesicca Jung keluar dari Girls Generation belum diketahui.

Jessica Jung-Idol Kpop sukses bisnis

Setelah keluar dari Girls Generation, Jessica Jung fokus mendirikan bisnis di dunia fashion yang bernama Blanc & Eclare. Brand ini awalnya hanya menjual kacamata, namun berkembang menjadi beberapa produk seperti kosmetik, pakaian, parfum, dan yang lainnya. Untuk saat ini perusahaannya mengandalkan bisnis online.

3. Taecyeon 2PM

Taecyeon memulai karirnya menjadi seorang idol. Ia juga terjun ke dunia akting, beberapa drama pun sudah ia mainkan. Saat ini ia sedang terlibat di drama Vincenzo sebagai pimpinan perusahaan bernama Babel. Tidak hanya di drama, ternyata di dunia nyata pun dia adalah seorang CEO perusahaan bernama Okcat.

Taecyeon 2PM-idol kpop sukses bisnis

Okcat adalah karakter kartun kucing hijau yang menggemaskan. Nama dari Okcat sendiri diambil dari marganya. Taecyeon juga berkuliah dengan mengambil jurusan bisnis. Melalui Okcat yang awalnya hanya membuat boneka, bisnisnya pun melebar dengan mengeluarkan produk lain seperti kosmetik dan pakaian.

4. Rain

Rain memulai karirnya menjadi seorang idol dibawah naungan JYP Entertainment. suami dari artis Kim Tae Hee ini tidak hanya sukses sebagai aktor dan penyanyi. Artis K Pop ini juga memiliki beberapa bisnis. Ia mendirikan Rain Company, perusahaan yang mengurus kegiatan dirinya dan artis lain di dunia hiburan. Bisnis selanjutnya adalah sebuah brand fashion dengan label Six to Five.

Rain-beautymom

Di brand tersebut Rain mendesain baju sendiri dan menjadikan dirinya sebagai model. Tidak hanya itu, Rain juga mempunyai bisnis real estate. Dia memiliki sebuah gedung yang bangunannya digunakan untuk mall.

5. Jin BTS

Jin BTS atau bernama asli Kim Seok Jin adalah anggota boy band BTS. Memulai karirnya sebagai aktor di bawah naungan Big Hit Entertainment, kemudian ia mencoba menjadi seorang penyanyi. Tidak hanya sibuk dengan karirnya di BTS, Jin juga menjajal keahliannya di dunia bisnis.

Jin BTS-idol kpop sukses bisnis

Berawal dari kebiasaannya yang suka memasak, Jin menyempatkan diri membantu kakaknya membuka restoran. Di Restoran tersebut, Jin menjadi direktur sedangkan kakaknya menjadi CEOnya. Restoran itu di buka di Seoul pada tahun 2018 lalu, dan diberi nama Ossu Seiromushi. Restoran ini menyajikan spesialis makanan Jepang.

6. G-Dragon, Idol Kpop Sukses dengan Multi Bisnis

Meski sudah menjadi penyanyi top Korea Selatan, namun G-Dragon tetap mempunyai beberapa bisnis yang ia jalankan. Dikenal sebagai salah satu ikon Fashion Korea Selatan, ia tidak mau membuang bakatnya. Ia lalu mendirikan sebuah brand fashion pribadi yang diberi nama ‘PEACEMINUSONE’. Brand ini menjual berbagai item fashion seperti, topi, T-shirt, hingga jepitan.

G-Dragon

G-Dragon juga mempunyai Kafe yang terletak di tengah Shinhwa World Resort, YG Town, sebuah resort wisata di Pulau Jeju. Kafe ini juga berdekatan dengan arena bermain bowling miliknya. G-Dragon diketahui mempunyai sebuah bangunan mewah dengan harga yang fantastis. Bangunan ini terletak di dekat jalur kereta bawah tanah stasiun Cheongdam.

7. Donghae Super Junior

Member Super Junior ini memulai debutnya pada tahun 2005. Selain bernyanyi ia juga merambah kariernya kedunia akting. Ia juga mengusai banyak alat musik seperti gitar, keyboard, dan piano. Namun bakatnya itu masih belum membuatnya puas. Donghae lalu menjajal bakatnya di dunia bisnis.

Donghae Super Junior

Donghae bersama sepupunya, bekerja sama membuka cafe waffle bernama The Grand Place di Taiwan. Setelah usaha tersebut tutup, Donghae mendirikan sebuah kafe lagi bernama Grill 5 Taco. Ini adalah kafe kusus masakan Meksiko. Usaha ini merupakan kerja sama Donghae besama kakaknya.

8. Jackson Wang

Pria tampan ini adalah idol Kpop yang sukses menjalani bisnis. Jackson Wang adalah seorang idol Korea Selatan kelahiran Hong Kong. Dia seorang idol yang hampir memiliki semua yang diperlukan untuk menjadi seorang artis. Seperti musikalitas, visual, dan cara dia membranding dirinya sendiri. Tapi itu tidak membuat dirinya lantas puas. Setelah Jackson Wang tidak memperpanjang kontrak dengan JYP Entertainment, lantas ia mendirikan Agensi sendiri bernama Team Wang.

Jackson Wang

Tidak hanya itu, Jackson diketahui juga membuka brand fashion dengan merek Team Wang. Kabarnya tidak hanya sebagai pendiri, ia juga menjadi designer sekaligus direktur kreatif. Baru- baru ini ia juga terlibat kerja sama dengan penyanyi asal Indonesia bernama Afgansah Reza.

9. Jaejoong JYJ

Jaejoong JYJ adalah seorang penyanyi, aktor, dan model asal Korea Selatan yang telah memulai kariernya sejak 2003. Selain berkarier sebagai penyanyi, Jaejoong JYJ juga terjun ke dunia seni peran. Dia pernah bermain di film Taegeukgi pada tahun 2004 dan membintangi drama Banjun di tahun 2005. Selain menyanyi dan akting, Jaejoong juga merambah ke dunia bisnis. Ia telah memiliki usaha coffe shop.

Jaejoong

Jaejoong juga merintis bisnis fashion miliknya sendiri. Berkolaborasi dengan label tas bernama Moldir, Jaejoong mengeluarkan produk tas miliknya yang diberi nama Jaejoong x Moldir. Peluncuran tas hasil rancangannya pun mendapat antusiasme tinggi dari publik.

10. Siwon Super Junior

Kalian tentunya tidak asing lagi jika mendengar nama Siwon. Dia adalah salah satu member Super Junior yang paling popular di Indonesia. Dia juga menjadi salah satu Idol terkaya Korea Selatan. Memulai karirnya sebagai aktor, ia dikenal sebagai sosok yang sempurna karena tidak hanya bertalenta tetapi juga tampan dan kaya raya. Menjadi artis hanyalah satu dari sekian banyaknya sumber kekayaan Siwon.

Siwon Super Junior

Dia memang sudah kaya dari lahir. Ayah Siwon memiliki karir sebagai CEO dan Direktur di banyak perusahaan besar, sedangkan Ibunya merupakan seorang business woman yang sukses. Namun itu tidak membuat Siwon terlena, buktinya ia telah mebuat bisnis kafe. Kafenya bernama Twosome Coffe yang berada di Jung-gu Myeongdong, Seoul Korea Selatan. Bahkan Siwon sering datang ke kafe, hanya untuk menjadi barista dan melayani pelanggan.

Baca Juga : 10 Artis Korea Awet Muda, Makin Bertambah Usia Kian Mempesona

Itulah deretan Idol Korea Selatan yang mencoba terjun di dunia bisnis. Semoga bisa menginspirasi kamu untuk mendirikan sebuah bisnis ya. Belajar dari mereka, meski telah mendapatkan penghasilan dari dunia hiburan, mereka tetap mencoba keberuntungan di bidang lain. ( Naraya Ayudia)

More Stories

Cover Image for 11 Pernak-pernik Imlek, Nomor Dua Paling Ditunggu | Beauty Moms

11 Pernak-pernik Imlek, Nomor Dua Paling Ditunggu | Beauty Moms

Dalam hitungan hari, Tahun Baru Imlek akan tiba. Perayaan tersebut identik dengan pernak-pernik Imlek yang semarak.

BM
Buna Mirza
Cover Image for Boy William Dituduh Merekayasa Kabar Terkena Covid-19 | Beauty Moms

Boy William Dituduh Merekayasa Kabar Terkena Covid-19 | Beauty Moms

- Aktor Boy William merasa kesal karena dituding merekayasa alias bikin setting terkait kabar dirinya positif terinfeksi covid-19.

BM
Buna Mirza
Cover Image for 13 Rekomendasi Glamping untuk Liburan Bersama Keluarga | Beauty Moms

13 Rekomendasi Glamping untuk Liburan Bersama Keluarga | Beauty Moms

Glamping dapat menjadi pilihan menginap keluarga yang mengasikan. Berikut 13 rekomendasi glamping untuk mengisi waktu liburan dengan keluarga

LV
Lobelia Vira
Cover Image for 15 Ide Ngabuburit Spesial Meskipun di Rumah Saja | Beauty Moms

15 Ide Ngabuburit Spesial Meskipun di Rumah Saja | Beauty Moms

ngabuburit saat ini tak harus dilakukan keluar rumah. cukup di rumah saja, kamu bisa membuat ide ngabuburit yang spesial.

BM
Buna Mirza
Cover Image for 6 Manfaat Minuman Herbal yang Membantu Bikin Langsing | Beauty Moms

6 Manfaat Minuman Herbal yang Membantu Bikin Langsing | Beauty Moms

Mengkonsumsi herbal secara rutin, juga diyakini bisa menurunkan berat badan bahkan bikin langsing. baca artikel manfaat minuman herbal

KZ
Keisha Zain