Demam Lee Je Hoon? Inilah 6 Drama yang Sukses Dibintanginya | Beauty Moms

Cover Image for Demam Lee Je Hoon? Inilah 6 Drama yang Sukses Dibintanginya | Beauty Moms
NA
Naraya Ayudia

Demam Lee Je Hoon? Inilah 6 Drama yang Sukses Dibintanginya

Lee Je Hoon merupakan aktor Korea Selatan yang akhir-akhir ini banyak dibicarakan oleh pecinta Drama Korea. Aktor kelahiran 4 Juli 1984 ini mulai dikenal saat bermain drama Fashion King pada tahun 2012. Dari drama itulah karir Lee Je Hoon mulai naik dan terlibat dalam banyak proyek drama. Saat ini namanya pun mencuri perhatian berkat perannya sebagai Kim Do Ki di drama Taxi Driver. Tak hanya di drama Taxi Driver, tahun ini Lee Je Hoon Juga membintangi drama Move To Heaven yang tak kalah populer. Nah, kali ini beautymoms akan merangkum beberapa drama yang sukses dibintangi Lee Je Hoon.

Ini bisa jadi rekomendasi bagi yang baru mengenal aktor Lee Je Hoon dan juga buat kamu yang belum sempat menonton dramanya. Berikut deretan drama yang sukses dibintangi Lee Je Hoon :

1. Fashion King

Meskipun di Drama Korea ini Lee Je Hoon bukan menjadi pemeran utama, namun kehadirannya memerkuat drama itu. Fashion King menceritakan tentang calon designer muda Kang Young-gul (Yoo Ah In) yang tidak mempunyai apapun,dan berusaha meniti karir dari bawah.

Drama Lee Je Hoon_Fashion King

Fashion King

Drama juga menceritakan tentang bakat dan mimpi para pemainnya di dunia fashion. Lee Je Hon sendiri berperan sebagai Jung Jae Hyuk, seorang pewaris generasi kedua perusahaan besar yang meliputi konstruksi, distribusi, dan fashion.

Diceritakan Jung Jae Hyuk merupakan seorang yang selalu mendapat tekanan dan siksaan dari orang tuanya. Ia juga seorang yang tidak mampu menjalankan bisnis walaupun Ia terlahir dari keluarga kaya. Kemudian Ia terlibat cinta rumit dengan seorang wanita yang disukai oleh Kang Young Gul.

Pada akhirnya Jung Jae Hyuk bisa mendapatkan wanita itu dengan cara yang tidak baik. Meskipun peran di drama ini jahat, namun Lee Je Hoon tetap mampu menarik perhatian para pecinta drama Korea.

2. Secret Door

Ini merupakan drama tema kerajaan yang dibintangi oleh Lee Je Hoon. Di drama ini Lee Je Hoon berperan sebagai Putra Mahkota Sado/ Lee Sun. Menceritakan tentang Putra Mahkota Sado yang berkonflik dengan ayahnya. Dimana Raja Young Jo ingin memperkuat kekuasaannya yang otoriter terhadap rakyat. Namun Berbeda dengan anaknya Putra Mahkota Sado yang menginginkan kesetaraan di kerajaan.

Drama Lee Je Hoon_scret Door

Secret Door

Meskipun Lee Sun adalah anak raja, ia adalah sosok yang rendah hati. Ia juga tidak tertarik pada politik kerajaan melainkan lebih tertarik kepada dunia seni. Lee Sun juga banyak belajar dari kehidupan rakyatnya.

Perlahan perubahan untuk membela rakyat dianggap merugikan kerajaan. Sering kali perbedaannya membuat konflik hingga membuat Lee Sun dianggap pemberontak. Sampai akhirnya satu persatu nyawa pun melayang. Ini merupakan drama pertama Lee Je Hoon setelah keluar dari wajib militer.

3. Signal

Signal adalah drama yang menceritakan kisah detektif dari dua masa yang berbeda. Drama ini tayang pada tahun 2016, dan mendapat banyak pujian dari banyak pihak. Bahkan para produser TV memilih drama Signal menjadi drama terbaik tahun 2016. Meski tayang di TV kabel, namun drama ini mendapat rating yang cukup tinggi.

Drama Lee Je Hoon_signal

Signal

Pada drama ini Lee Je Hoon berperan sebagai Park Hae Young, seorang letnan kepolisian yang ahli di bidang criminal profiler. Hae Young sebenarnya tidak mempercayai polisi, itu disebabkan karena trauma masa lalunya. Pada suatu hari Hae Young menemukan walkie-talkie, dan melakukan komunikasi dengan orang dalam walkie- talkie tersebut.

Ternyata suara dalam walkie talki itu adalah suara detektif Lee Jae Han (Cho Jin Woong) yang berasal dari masa lalu. Detektif Lee Jae Han sendiri merupakan detektif yang menginvestigasi kasus penculikan teman Hae-Young di masa lalu. Sejak saat itu Hae Young dan Jae Han mulai berkomunikasi melalui walkie-talkie untuk memecahkan kasus-kasus masa lalu yang belum terpecahkan.

4. Tomorrow With You

Drama ini menceritakan tentang kehidupan romantis seorang penjelajah waktu bersama istrinya. Lee Je Hoon berperan sebagai Yoo So Joon yang merupakan seorang CEO diperusahaan real estate. Ia mempunyai istri bernama Song Ma Rin (Shin Min Ah). Song Ma Rin berprofesi sebagai fotografer.

Tomorrow With You

Tomorrow With You

Mereka berdua sebenarnya adalah orang yang berhasil selamat dari kecelakaan sebuah kereta api. Suatu hari Lee Je Hoon bertemu dengan penjelajah waktu lain dan menyarankan menikah dengan Song Ma Rin untuk menghindari nasib buruk. Drama ini juga menyuguhkan bagaimana kehidupan rumah tangga So Joon dan Ma Rin yang romantis, serta konflik-konflik rumah tangga yang dialami oleh keduanya.

Dari penjelajahan waktu So Joon juga dapat mengetahui kehidupnya di masa depan. Itu membuat So Joon selalu mengubah nasibnya sendiri di masa depan. Namun hal tersebut memunculkan berbagai masalah yang tidak terduga.

5. Taxi Driver

Di Taxi Driver ini Lee Je Hoon berperan sebagai Kim Do Ki, yang bekerja sebagai supir taxi di sebuah perusahaan. Secara tersembunyi perusaahaan taxi tersebut menawarkan layanan balas dendam. Membantu orang-orang tertindas yang memakai jasanya. Kim Do Ki dan rekan-rekan setimnya akan melaksanakan pekerjaan balas dendam ketika tawaran datang.

Taxi Driver

Namun hambatan datang ketika seorang jaksa mulai menyelidiki kasus yang sedikit mengarah kepada Kim Do Ki. Menariknya dari drama ini yaitu banyak mengadaptasi kisah nyata dari beberapa kasus besar di Korea Selatan. Tidak hanya menyuguhkan action crime, di drama ini juga menyuguhkan unsur komedi.

Taxi Driver juga mendapat sambutan bagus, tidak heran kalo drama ini mendapat rating tinggi di setiap episodenya. Karakter Lee Je Hoon di drama ini juga cukup unik, Ia bisa memerankan berbagai karakter orang disetiap aksinya ketika sedang melakukan balas dendam.

6. Move to Heaven

Move to Heaven adalah drama yang menceritakan tentang seorang pemuda bernama Geu Ru (Tang Jun-sang) yang bekerja bersama ayahnya sebagai trauma cleanser. Trauma cleanser adalah pekerjaan pembersihan tempat seseorang yang sudah meninggal, dan mengumpulkan barang-barang mendiang untuk diserahkan ke keluarganya.

Move to Heaven

Move to Heaven

Geu Ru sendiri merupakan penyandang sindrom asperger. Lee Je Hon disini berperan sebagai paman Geu Ru yang seorang mantan narapidana bernama Sang Gu. Setelah ayah Geu Ru meninggal, Sang Gu dipercaya menjadi wali Geu Ru dan dan tinggal bersamanya.

Sejak saat itu Sang Gu ikut membantu pekerjaan yang dilakukan oleh Geu Ru. Pada awalnya Sang Gu hanya berniat memanfaatkan keponakannya itu, namun setelah tinggal bersamanya perlahan ia mulai berubah.

Di sisi lain pekerjaan keduanya sebagai trauma cleanser, selalu dapat mengungkapkan pesan terakhir dari para mendiang. Karakter Lee Je Hoon di drama ini juga berbeda dari drama sebelum-sebelumya. Di drama ini Lee Je Hoon menjadi seorang yang urakan dan seenaknya sendiri. Namun sebenarnya dia mempunyai hati yang lembut.

Itulah beberapa drama yang dibintangi oleh aktor Lee Je Hoon. Semoga bisa menjadi referensi daftar tontontan kalian. Jangan lewatkan artikel selanjutnya. (naraya ayudia)

More Stories

Cover Image for Serial All of Us Are Dead Puncaki Ranking Netflik, Geser Posisi Squid Game di Top 10 Harian Netflix | Beauty Moms

Serial All of Us Are Dead Puncaki Ranking Netflik, Geser Posisi Squid Game di Top 10 Harian Netflix | Beauty Moms

Saat ini serial terbaru Netflix Korea berjudul ‘All of Us Are Dead’ memuncaki rangking mingguan Netflix secara Global

NA
Naraya Ayudia
Cover Image for Mengaku Bosan Jadi Artis, Sibuk Produseri Film | Beauty Moms

Mengaku Bosan Jadi Artis, Sibuk Produseri Film | Beauty Moms

Nikita mengaku bikin film. Nikita tak lagi beradu akting, dalam film itu dia menjabat sebagai eksekutif produser.

BM
Buna Mirza
Cover Image for 15 Aplikasi Filter Wajah Terkini Membuat Cantik Tanpa Treatment | Beauty Moms

15 Aplikasi Filter Wajah Terkini Membuat Cantik Tanpa Treatment | Beauty Moms

Beragan aplikasi filter wajah terkini untuk editing wajah dan vidio menjadi lebih cantik seketika. 1.Snow 2.FaceApp 3.SnapChat...

LV
Lobelia Vira
Cover Image for Manfaat Madu Untuk Kecantikan Serta Cara Mengaplikasikannya | Beauty Moms

Manfaat Madu Untuk Kecantikan Serta Cara Mengaplikasikannya | Beauty Moms

Yuk, cari tahu manfaat luar biasa madu untuk kecantikan dan cara untuk mengaplikasikannya 1. Mengatasi dan menyamarkan bekas jerawat...

LV
Lobelia Vira
Cover Image for Kombinasi Jilbab Untuk Baju Berwarna Pink | Beauty Moms

Kombinasi Jilbab Untuk Baju Berwarna Pink | Beauty Moms

tips memilih kombinasi jilbab untuk warna pakaian yang berwarna pink agar terlihat lebih fashionabel dan membuat fashion terlihat serasi

ES
Elmeira Sabrina