10 Kebiasaan Ini Dapat Merusak Kulit Wajah Kamu Lho | Beauty Moms
10 Kebiasaan Ini Dapat Merusak Kulit Wajah Kamu Lho
Siapa yang merasa kulitnya sering bermasalah? Mulai berkeriput, flek hitam, bekas jerawat yang sulit hilang, jerawat meradang, komedo serta pori-pori besar. Sudah mencoba berbagai produk kecantikan, tapi hasilnya nihil. Eits, jangan menyerah dulu ya. Jangan-jangan itu disebabkan kebiasaan buruk yang bisa merusak kulit.
Sebenarnya untuk mendapatkan kulit cerah, elastis terawat tidaklah sulit. Selain menggunakan perawatan kecantikan, juga perlu memperhatikan kebiasaan sehari-hari. Sebab, kebiasaan sehari-hari bisa berpengaruh bagi kesehatan kulit.
BACA JUGA :7 Ciri-Ciri Kulit Dehidrasi, Apakah Kamu Mengalaminya?
Sebagai contoh, bunga yang mendapat cukup air dan pupuk akan tumbuh menjadi bunga yang indah dan segar. Begitu juga dengan kulit. Faktor seperti makanan, kebiasaan tidur, intensitas olahraga, minum air putih, bahkan penggunaan perawatan kecantikan perlu diperhatikan. Jangan sampai menyepelekan hal tersebut dan menyesal kemudian.
Kebiasaan buruk sebenarnya tidak melulu tentang kurangnya asupan nutrisi yang masuk ke tubuh. Kesalahan dalam memilih produk kecantikan dan mengabaikan kodisi kulit kerap bisa merusak kulit wajah. Yuk kenali kebiasaan yang dapat merusak kulitmu:
1. Sering Begadang
Banyak sekali orang yang rela begadang. Banyak alasannya. Ada yang sekadar menonton serial film favoritnya, nongkrong di kafe hingga larut malam ataupun mengerjakan tugas-tugas yang menumpuk. Dengan begadang berharap semua pekerjaan segera selesai.
Mulai sekarang kurangi yuk kebiasaan ini. Mengutip jurnal dari Swedia yang melakukan penelitan pada orang dengan intensitas tidur cukup selama 7 jam dan orang dengan intensitas tidur 2-3 jam saja. Terbukti seseorang dengan tidur cukup terlihat lebih awet muda.
Saat tertidur, tubuh akan memproduksi kolagen alami untuk menjaga kesehatan kulit dan mencegah dari penuaan dini. Apabila mengabaikan waktu tidur, kolagen alami yang seharusnya terbentuk akan terpecah. Hal ini mengakibatkan terbentuknya kerutan dan wajah akan terasa kusam
Selain itu, kurangnya waktu tidur menyebabkan terbentuknya hormon stres. Seorang dengan horman stres tinggi akan lebih mudah depresi. Di dalam tubuhnya pula akan kehilangan antibodi untuk menangkal inflamasi dan perdangan sehingga lebih mudah terkena jerawat.
2. Kurang Makan Sayur dan Buah
Sebagian orang mungkin terlalu pilih-pilih dalam makanan khususnya pada sayuran. Ada yang menganggap pahit dan rasanya tidak enak, ada juga yang merasa tidak sesuai dengan selera lidah. Padahal, buah dan sayur memiliki banyak serat nutrisi, lho.
Kandungan seperti antioksidan, magnesum, folat bahkan vitamin membantu menyeimbangkan kebutuhan gizi di dalam tubuh. Apabila kebutuhan ini tidak terpenuhi, akan berdampak pada tubuh.
Banyak kasus dari seseorang yang tidak suka mengkonsumsi buah dan sayur, terganggu metabolismenya. Bagian tubuh yang paling terlihat jika seseorang kurang mengkonsumsi buah dan sayur adalah pada bagian kulit.
Kandungan antioksidan yang terdapat di dalam sayuran terbukti mampu mengurang keriput dan menjaga kelembaban kulit. Selain itu, sifat antiperadangan di dalam buah dan sayur mampu mempercepat penyembuhan luka pada kulit. Coba bandingkan kulit seseorang yang gemar makan buah dan sayur dengan yang tidak, pasti berbeda bukan?.
3. Kurang Minum Air Putih
Hari gini masih kurang minum air putih? Mungkin minum air putih dianggap sebagai hal sepele. Padahal, banyak sekali, lho, manfaatnya. Air putih memberikan hidrasi bagi tubuh sehingga tubuh menjadi segar kembali.
Banyak masalah yang timbul akibat kurangnya minum air putih. Bagi yang peduli pada kesehatan kulit maka air putih adalah solusi terbaik untuk menjaga kecantikan.Apa lagi jika sudha muncul tanda dehirasi seperti kulit terasa kering, berkerut serta garis-garis halus mulai muncul disekitar dahi dan bawah mata maka segera penuhi kebutuhan minum air putih.
Air putih juga memiliki kandungan untuk mendetosifikasi racun penyebab kulit kusam dan mudah berjerawat. Yuk, cek lagi apakah kebutuhan kulitmu pada air putih telah terpenuhi.
4. Malas Berolahraga
Berolahraga terbukti memberi manfaat bagi metabolisme tubuh. Dengan rutin melakukannya, akan menyehatkan jantung serta membuang racun-racun di dalam tubuh.
Selain membuat tubuh bugar, melakukan aktivitas fisik juga membantu menjaga kecantikan kulit dan meningkatkan rasa percaya diri seseorang. Inilah mengapa olahraga baik untuk kecantikan.
Gerakan fisik saat berolahraga mampu membentuk dan mengencangkan otot kulit sehingga kulit menjadi lebih kenyal dan elastis. Olahraga juga mampu membuat kulit lebih cerah dan bercahaya, karena jantung mengalirkan darah dan oksigen ke seluruh tubuh juga mengeluarkan keringat beserta racun-racun di tubuh. Kebiasaan malas berolahraga bisa membuat kulit wajah tidak cerah.
5. Berbagi Make-up dengan Orang Lain
Meminjam alat make-up merupakan hal yang sepele bagi sebagian orang. Tapi, tahukah kamu banyak sekali bahaya yang akan merusak kulit jika sering berbagi make-up? Bakteri serta kuman perusak kulit akan berpindah ke wajahmu dan menetap disana.
Propionibacterium acnes merupakan jenis bakteri penyebab jerawat meradang yang sering kali menghinggapi kulit wajah yang kotor dan memiliki minyak berlebih. Bakteri ini juga dapat menyebar melalu pertukaran alat make-up, lho.
Ada baiknya alat make-up seperti sponge, brush bahkan penjepit bulu mata kita gunakan secara pribadi dan rutin untuk dibersihkan. Selain itu hindari pula berbagi lipstik, maskara dan produk sejenis dengan orang jika ingin memiliki kulit sehat terawat.
6. Tidak Memakai Tabir Surya
Melakukan kegiatan di luar ruangan menyebabkan kulit terus-menerus terpapar sinar matahari. Sinar UV dari paparan sinar matahari bisa menyebabkan kulit terbakar dan hiperpigmentasi yang merusak kulit.
Namun, sejatinya tidak melulu sinar matahari membawa dampak buruk bagi kulit. Sinar matahari juga bagus bagi kesehatan kulit, asalkan jangan terpapar secara berlebih. Untuk itu cukup 15 menit berjemur di bawah sinar matahari, sekitar pukul 09.00-10.00. Di waktu ini tubuh memproduksi vitamin D yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang.
Oleh karena itu, bila beraktivitas di luar ruangan cukup lama tetap memerlukan tabir surya untuk mengahambat penggelapan melanin kulit. Flek hitam dan tanda penuaan juga akan terlihat, tentunya akan menggangu penampilan.
7. Tidak Membersihkan Make-up dengan Baik
Make up merupakan kebutuhan bagi wanita untuk mempercantik diri. Namun saat memakai make up dan beraktivitas sehari-hari wajah akan kena debu, kotoran bahkan polusi. Kotoran ini akan menempel pada lapisan make up ataupun kulit wajah.
Kadang setelah pulang malah memilih untuk tidur tanpa membersihkan make up terlebih dahulu karena terlalu lelah. Eits, jangan diulangi lagi ya. Penumpukan make-up dan kotoran akan mengakibatkan munculnya bakteri penyebab jerawat. Pori-pori yang tersumbat mengakibatkan komedo membandel.
Dampak buruk lain juga terasa apabila tidak membersihkan lipstik dengan baik, kebiasaan ini mengakibatkan bibir pecah-pecah dan menghitam.
8. Terlalu Sering Mencuci Muka
Mencuci muka merupakan kegiatan membersihkan wajah dari kotoran dan minyak setelah berkegiatan sehari-hari. Namun terlalu sering mencuci muka justru memberikan dampak buruk bagi kulit wajah, lho ladies.
Kulit akan kehilangan minyak alami yang berfungsi sebagai penyeimbang kelembaban di kulit sehingga mudah mengalami iritasi dan pengelupasan. Selain itu kulit akan mudah berkeriput karena kehilangan lipid alaminya.
Mencuci muka sebaiknya dilakukan tidak lebih dari dua kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari sebelum tidur. Apabila aktivitas diluar ruangan cukup padat, mencuci muka dapat dilakukan sekali lagi, pada siang atau sore hari.
9. Memakai Sembarang Produk Kecantikan
Saat ini banyak sekali produk kecantikan bermunculan dengan berbagai klaim dapat memutihkan, dapat menghilangkan jerawat serta membuat kulit glowing. Influencer kecantikan juga memasarkan berbagai produk dengan tujuan menarik hati konsumen.
Namun, sebagai konsumen yang bijak sebaiknya membatasi penggunaan sembarang produk kecantikan. Gunakan produk kecantikan yang sesuai dengan jenis dan masalah kulit yang sedang dialami. Jangan sampai tergiur dengan produk yang tidak jelas izin edarnya.
Bahan berbahaya seperti merkuri dan hidroquinon menyebabkan kerusakan fatal pada kulit. Alergi, jerawat meradang, flek hitam bisa saja terjadi akibat efek samping dari penggunaan sembarang produk kecantikan.
10. Mengkonsumsi Alkohol dan Rokok
Bukan rahasia lagi bahwa alkohol dan rokok membawa dampak buruk pada kesehatan tubuh. Peringatan tentang bahaya merokok sudah terpampang jelas pada kemasan rokok. Namun sering kali orang acuh terhadap hal tersebut.
Merokok dan meminum alkohol tidka baik bagi tubuh juga berdampak pada kulit. Seorang perokok dan pencadu alkohol memiliki intensitas tidur yang kurang sehingga mengakibakan lingkaran mata menghitam dan lambat laun mengakibatkan penuaan dini. (lobelia vira)