6 Merk Tas Branded yang Dipakai Selebriti Dunia | Beauty Moms
Tas merupakan salah satu aksesoris perempuan. Selain memiliki nilai fungsi, tas juga berguna sebagai penunjang penampilan. Tas dengan desain apik, apalagi dibuat oleh desainer kenamaan dengan brand kelas dunia akan menunjukan kelas sosial.
Beauty Moms akan membahas sekilas tentang beberapa tas branded kelas dunia. Beberapa merupakan brand yang sudah berumur lebih dari seabad. Beberapa lainnya merupakan merk baru namun melejit dan bersaing dengan merk lama.
Lalu siapa saja yang memakai tas tersebut? Tentu bukan kalangan biasa. Mereka adalah kaum yang membeli karena menginginkan, bukan karena pertimbangan harganya. Sebagian besar merupakan kaum tajir melintir dari para pesohor dunia. Mulai dari sosialita kaya raya hingga selebriti.
Memiliki tas branded bisa membanggakan. Sebab produk tersebut biasanya diproduksi secara terbatas. Selain itu dibuat dengan ekstra teliti, menggunakan bahan yang paling bagus hingga desain dan tampilan yang sangat unik.
Maka tidak jarang tas branded bisa dijual dengan harga ratusan juta rupiah. Memilih tas branded bukanlah soal boros atau hura hura, namun memiliki barang berkelas juga sekaligus menunjukkan citarasa dan kelas sosial seseorang. Disisi lain tas branded atau barang mewah juga menunjang gaya hidup dan karier seseorang.Mau tau daftar tas brended apa saja? Yuk kita cek.
Baca Juga : Barang-Barang Cantik Dari Kerajinan Rajut, Cocok Untuk Usaha
1. Louis Vuitton
Siapa yang tidak tahu dengan merk tas yang terkenal satu ini . Banyak selebriti dunia yang mempunyai merk tas terkenal ini. Louis Vuitton merupakan merk tas yang berasal dari Perancis. Pertama dibuat pada tahun 1885.
foto IG @louisvuitton
Ciri dari tas ini memiliki lambang monogram “LV” dihampir semua produknya. Salah satu selebriti dunia yang menggunakan merk tas Luois Vuitton adalah penyanyi Rihanna. Dia pernah memiliiki tas ini seharga $17.000 atau sekitar Rp 238 jutaan.
2. Chanel
Banyak selebriti dunia yang mengaku sebagai penggemar tas Chanel. Brand tas ini dibuat oleh Coco Chanel pada tahun 1990 . Produk chanel mempunyai desain yang klasik dan feminism.
Foto : Ig @chanel
Awalnya merk ini hanya mendesain pakaian dan topi tetapi dengan perkembangan mulai mulai merabah ke tas. Salah satu selebriti dunia yang menggunakan tas ini adalah Lady Gaga.
3. Fendi
Fendi adalah merk tas yang berasal dari Italy dan dibuat pada tahun 1925. Merk brand ini dipegang oleh Silvia Venturini. Tas mewah ini memiliki desain yang sederhana namun tetap menawan.
Foto Ig @fendi
The Fendi Baguette dan Fendy Spy Bag adalah model tas yang terkenal dari brand ini. Salah satu produk Fendi yaitu Lei Selleria Bag yang berbahan dari kulit sapi. Harga yang di bandrol senilai $ 2890 atau sekitar Rp 40 juta.
4. Gucci
Brand ini dibuat oleh Guccio Gucci pada tahun 1921 di Italia. Gucci memiliki logo yang membuat orang mudah mengenalinya.
Foto: Ig@gucci
Merk ini terkenal dengan harga yang mahal dan elegan, tetapi juga memiliki desain yang indah dan standar kualitas yang bagus. Gucci terus mengembangkan desain nya agar dapat mengikuti perkembangan zaman dan mengikuti selera pasar.
5. Hermes
Merk Hermes ini berasal dari Paris. Tas produksi Hermes berbahan dasar kulit. Memiliki desain yang terus mengikuti perkembangan zaman. Salah satu contoh produk tas Hermes yang popular adalah Hermes Birkin.
Foto : Ig@hermes
Nama Birkin diambil dari nama aktris asal Inggris yaitu Jane Birkin. Hermes Birkin ini bukan hanya memiliki kesan mewah dan glamor namun juga sangat fungsional.
Penciptaan Hermes Birkin ini berawal dari keluhan Jane Birkin yang saat itu duduk satu pesawat dengan pemimpin Hermes Group, Jean-Louis Dumas. Jane yang kerap bepergian selalu memasukan barangnya dalam keranjang, namun acap kali tutupnya terlepas dan menumpahkan isinya ke mana-mana.
Nah dari curhatan Jane itu Dumas pun berfikir lalu menciptakan tas yang serbaguna dengan segel tas untuk mencegah tumpah. Salah satu selebriti dunia yang mengenakan produk ini adalah artis hollywod Beyonce.
6. Prada
Brand ini dibuat pada tahun 1913 di Italia. Merk ini memiliki desain yang unik dan menarik. Tas ini pastinya memiliki harga jutaan rupiah. Desain tas ini lebih cocok untuk wanita karier atau wanita yang memiliki gaya lebih simple tetapi tetap classy. Salah satu selebriti dunia yang mengenakan merk ini Kate Winslet bintang Film Titanic.
Foto : Ig@prada
Nah itu moms, beberapa tas brended kelas dunia yang saat ini cukup popular dikalangan artis. Selain artis Eropa dan Amerika, artis tanah air juga banyak juga lho yang memiliki